Jumat, 12 Oktober 2018

Kenapa harus ngeBLOG?

Perkembangan dunia saat ini sudah sangat pesat, semua dipengaruhi oleh digital, termasuk salah satunya adalah internet. Apapun serba online, gadget pun menjadi sebuah kewajiban harus dimiliki seseorang, karena tanpa gadget akan tertinggal dengan perkembangan dunia.

Picture from google

Pastinya setiap berita apapun, media online yang paling cepat menyebarkan informasi, bahkan tak luput dari berita bohong atau hoax.
Tentunya kita sebagai penikmat media online jangan kalah smart dengan gadget yang kita pakai.
Smart dalam penggunaan, juga smart dalam menerima informasi online.

Dari banyaknya informasi yang tersebar di dunia maya, dan sudah sangat sulit membedakan berita asli atau hanya hoax belaka, mungkin ini yang menjadi alasan para penggemar hobi menulis, mulai menorehkan tulisannya dalam media online atau blog, menuliskan mengenai konten artikel blog yang bermanfaat untuk para penikmat media online.

Dan memang belum mendapatkan hasil signifikan, tetap saja berita-berita hoax tetap beredar bebas.
Karena itulah, saat ini dunia blogger mulai dikenalkan oleh publik, dengan diarahkan kepada membuat konten artikel blog bermanfaat, bisa dimulai dari diri sendiri atau apapun dituangkan kedalam blog, selama artikel yang dibuat tersebut bermanfaat untuk orang lain.
Picture from google

Kenapa harus ngeBlog?
Tulisan dalam blog biasanya adalah hasil dari pengalaman si pembuat konten artikel blog, dan itu bisa menjadi nilai plus untuk membangun kepercayaan para pembaca blog.
Seperti misalnya artikel mengenai review sebuah produk. Kalau orang lain saat melihat iklan produk, isi dari iklan tersebut kebanyakan keunggulan dari produk tersebut dan hampir tidak disebutkan efek sampingnya, orang kebanyakan pasti tidak begitu saja percaya.
Beda halnya membaca review produk dalam blog, isinya pasti sesuai pengalaman si pembuat artikel, semua kelebihan dan kekurangan produk dijelaskan secara detil, dan dari situlah orang lain lebih suka dan percaya membaca blog.

Baca juga kelas blogger review produk

Karena itulah tantangan para pembuat konten artikel blog, untuk membuat konten positif, bukan membuat konten yang mempengaruhi para pembaca kearah yang negatif. Agar para pembaca blog juga menjadi sering mengunjungi blog, dikarenakan artikelnya bermanfaat.

Peranan blog saat ini dapat membantu menyebarkan konten berita lebih cepat dan dengan artikel yang positif.
Dengan adanya blog, kita bisa menuangkan ide apapun dan membantu menyebarkan informasi yang dibutuhkan masyarakat.


Selain itu tujuan membuat blog adalah dapat menyalurkan hobi menulis. Biasanya kalau sekedar menulis dalam buku atau kertas belum tentu langsung dibaca orang lain dan memerlukan proses yang panjang untuk dapat dikonsumsi publik, beda halnya menulis dalam blog, banyak orang dapat mengakses tulisan kita, dan langsung dapat dinikmati hasil tulisan kita.
Secara tidak langsung kita pun menyebarkan sebuah informasi.
Dan yang dapat menikmati artikel kita bisa siapa pun serta kapan pun.

Rasanya ada perasaan bangga, kita bisa membantu menyebarkan informasi yang positif kedalam konten artikel blog, dan apalagi banyak penikmat blog merasakan manfaatnya dari artikel yang kita buat.

Diharapkan untuk para blogger, untuk selalu konsisten dalam menyebarkan informasi atau berita yang real juga bermanfaat untuk masyarakat.
Semakin maju perkembangan dunia, semakin maju pula pemikiran kita. Manfaatkan teknologi ke arah yang lebih bermanfaat untuk masyarakat luas.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar